Langsung ke konten utama

7 Trend Olahraga di Tahun 2020 Tanpa Harus ke GYM



Saat mendengar kata olahraga seseorang akan mengaitkannya dengan gym, padahal untuk melakukan olahraga ini Anda tidak perlu datang ke gym. Memang selama ini banyak masyarakat yang lebih memilih pergi ke gym untuk berolahraga, pasalnya gym ini memiliki peralatan olahraga yang lengkap. Tidak hanya itu saja gym juga menyediakan instruktur yang dengan senang hati akan membantu Anda dalam menggunakan alat-alat tersebut.

Berolahraga di gym ini tidak hanya akan membuat Anda lebih sehat dan bugar, namun banyak pula yang berolahraga di gym dengan tujuan tertentu seperti membentuk otot, merampingkan tubuh, dan mengencangkan bagian tubuh tertentu. Anda yang tidak bisa pergi ke gym tidak perlu khawatir karena ada beberapa trend olahraga di tahun 2020 tanpa harus ke gym yang bisa Anda lakukan seperti berikut ini:

Meditasi

Trend olahraga di tahun 2020 tanpa harus ke gym pertama adalah meditasi. Tentu meditasi ini sudah tidak asing lagi dimana sudah banyak yang mencobanya dan tubuh maupun pikiran menjadi lebih sehat. Saat pikiran dan tubuh sedang penat-penatnya maka tidak salah jika Anda melakukan meditasi ini. Di tahun 2020 ini menjadi tahun yang penuh kedamaian, keseimbangan batin, pemahaman, dan juga suka cita dimana untuk mencapainya bisa Anda lakukan dengan cara meditasi. Anda bisa melalukan meditasi selama 30 menit setiap harinya dan lakukan minimal 8 minggu lamanya, perubahan akan Anda rasakan setelah melakukan meditasi secara teratur tersebut.

Yoga

Trend yang bisa Anda lakukan selanjutnya adakah yoga. Yoga ini berbeda dengan meditasi dimana gerakannya ada  posisi-posisi tertentu yang tidak biasa dan tidak bisa dilakukan dengan mudah. Selain melatih tubuh yoga ini juga bisa digunakan untuk melatih sabar dan juga pikiran secara bersamaan. Agar tidak salah posisi penting bagi Anda untuk mengundang instruktur yoga ke rumah sehingga Anda akan tetap bisa berolahraga meski di rumah. Instruktur yoga akan memberikan pengarahan tentang bagaimana melalukan yoga yang baik dan benar.

Kickboxing

Tinju dan kickboxing meningkat popularitasnya. Alasan mengapa olahraga ini populer karena bisa dilakukan kapan pun dan dimana pun. Bagi yang ingin membakar kalori kickboxing ini bisa menjadi solusi yang tepat.

Megaformer Pilates

Olahraga satu ini sedang tren dan berkembang. Bahkan beberapa selebriti seperti Meghan Markle, Khloe Kardashian, dan Christy Teigen menggandrungi olahraga satu ini.  Megaformer sendiri merupakan alat yang ditemukan pada tahun 2000-an oleh seorang pakar kebugaran bernama Sebastien Lagree. Alat ini akan membantu Anda melakukan peregangan dan juga seperti olahraga pilates.

HILIT

Trend olahraga di tahun 2020 tanpa harus ke gym yang bisa Anda lakukan selanjutnya adalah HILIT. HILIT adalah singkatan dari High Intensity Low Impact Training. Olahraga ini paling trendi dan diperkirakan kepopulerannya akan terus berlanjut pada tahun-tahun berikutnya. HILIT ini latihan olahraga yang mana akan dilakukan secara bergantian dengan menggunakan interval misalnya saja adalah latihan pemula dengan berjalan cepat maka Anda bisa melakukannya selama 1 meni kemudian Anda bisa berjalan selama 2 menit.

Skateboarding

Bagi Anda yang ingin olahraga namun tanpa perlu ke gym maka olahraga satu ini bisa dijadikan sebagai solusi. Awalnya olahraga ini diciptakan para surfer yang ada di California yang mana rindu berselancar tapi ombaknya sedang kecil. Kemudian mereka menggunakan papan kayu yang diberikan roda, nyatanya alat ini banyak disukai orang di dunia. Olahraga satu ini bisa membuat tubuh Anda tetap sehat dan bugar. Olahraga ini bisa melatih keseimbangan dan juga kelincahan, selain itu tidak hanya bagus untuk dewasa namun anak-anak juga bisa melakukannya.

Workout

Yang terakhir adalah workout. Workout ini tidak hanya bisa dilakukan di gym namun juga bisa dilakukan di rumah. Sudah banyak Selebgram dan YouTuber yang memberikan tutorial tentang bagaimana workout di rumah yang baik dan benar. Workout yang dilakukan pun menggunakan peralatan yang sederhana bahkan bisa memanfaatkan alat-alat di rumah, sehingga tidak ada lagi alasan bagi Anda untuk tidak olahraga setiap harinya. Sebagai contoh Selebgram yang mengajarkan workout di rumah adalah Salsalivefit yang mana tutorialnya sangat simpel dan mudah untuk Anda ikuti.

Demikianlah beberapa trend olahraga di tahun 2020 tanpa harus ke gym yang bisa membuat tubuh Anda tetap sehat dan bugar, semoga informasi ini bermanfaat. Ingin aksesoris untuk olahraga kamu? Bisa cek di www.urbanicon.co.id pilihan terbaik kamu untuk temani keringat kamu,

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Berbagai Nama Rumah Adat Suku Jawa yang Perlu Kamu Ketahui

Alasan Pasang Gigi Palsu Permenent Dan Jenisnya

Tips Lolos Interview Di Sekolah Internasional